LIRIK LAGU DAERAH O INA NI KEKE BESERTA ARTINYA

Shepty IeCha | Follow @shepty_iecha

Assalamualaikum teman-teman. Bagaimana kabarnya hari ini? Alhamdulillah pada hari ini diberikan kesempatan untuk berbagi tentang lirik lagu daerah O Ina Ni Keke beserta artinya. Tak lupa saya ucapkan terima kasih kepada teman-teman karena telah berkenan untuk mengunjungi blog sederhana ini.

Di Indonesia terdapat ratusan lagu daerah. Lagu daerah di Indonesia sangat unik dan enak untuk didengar. Selain itu lagu daerah selalu mengandung pesan moral yang baik. Salah satu lagu daerah yang ada di Indonesia adalah Lagu Daerah O Ina Ni Keke. Lagu daerah O Ina Ni Keke berasal dari Sulawesi Utara. Pencipta lagu daerah O Ina Ni Keke adalah R. C. Hardjosubroto. Lagu daerah O Ina Ni Keke ini menggunakan bahasa Manado. O Ina Ni Keke memiliki arti "Oh Ibu".

LIRIK LAGU DAERAH O INA NI KEKE:

O INA NI KEKE

O Ina Ni Keke
Mangewisako
Mange aki wenang
Tumeles waleko

Weane weane
Weane toyo
Daimo siapa 
Kotare makiwe

ARTI LIRIK LAGU DAERAH O INA NI KEKE:

OH IBU

Oh ibu
Mau ke mana
Mau pergi ke Manado
Membeli kue

Berikan berikan
Berikan sedikit
Sudah tidak ada lagi
Kamu baru minta


Demikianlah postingan tentang lirik lagu daerah O Ina Ni Keke beserta artinya. Nantikan postingan selanjutnya tentang lagu daerah lainnya. Jangan lupa like, komen, share, dan subscribe channel youtube "SHEPTY IECHA" dan like FP "BELAJAR FLANEL DAN KERAJINAN BY SHEPTY IECHA". Selamat belajar. Semoga bermanfaat. Terima kasih. Wassalamualaikum.

Previous
« Prev Post

Tidak ada komentar on LIRIK LAGU DAERAH O INA NI KEKE BESERTA ARTINYA

Posting Komentar

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *